Senin, 30 September 2013

Pasar Incar Aset Safe Heaven, Harga Emas LLG Naik Lagi

Pada perdagangan elektronik di Asia kemarin harga emas mengalami pergerakan yang cenderung menguat. Harga emas mengarah untuk mengalami penurunan mingguan lima kali berturut-turut. Melemahnya harga emas pekan ini terjadi setelah terjadi penurunan yang tidak terduga pada data klaim pengangguran di AS. Penurunan klaim pengangguran ini mendorong spekulasi bahwa Fed akan melakukan tapering stimulus.

Pada perdagangan elektronik di Asia harga emas hari ini  mengalami pergerakan yang menguat. Harga emas mengalami kenaikan hingga nyaris kembali mencapai level tertinggi dalam lebih dari satu minggu belakangan dan mengarah untuk mengalami kenaikan kuartalan pertama dalam satu tahun belakangan. Pelemahan harga komoditas ini terjadi akibat kekhawatiran mandeknya perundingan mengenai anggaran di Amerika Serikat.

Sementara itu dari China data yang menggambarkan kondisi aktivitas manufaktur di bulan September menunjukkan bahwa ekspansi yang terjadi ternyata tidak sebesar yang diperkirakan sebelumnya. Hal ini menimbulkan tanda tanya mengenai apakah pemulihan ekonomi di negara tersebut memang sekuat yang diharapkan pasar.

HSBC Final Manufacturing PMI China untuk bulan September hari ini tidak sebaik estimasi. Pagi ini data tersebut keluar di angka 50.2 poin. Meskipun masih berada dalam zona “aman” yang menunjukkan masih terjadi ekspansi, data ini berada di bawah perkiraan yang diharapkan di level 51.2 poin. Meskipun demikian data ini memang relatif lebih baik dibandingkan bulan PMI Final Agustus yang ada di level 50.1 poin.

Harga emas spot LLG tepantau berada pada posisi 1337.85 dollar per troy ons. Harga emas tersebut mengalami kenaikan sebesar 1.45 dollar dibandingkan dengan penutupan perdagangan akhir pekan lalu. Pada sesi perdagangan Jumat lalu harga emas spot ini mengalami kenaikan ke level 1344.40 dollar per troy ons, tertinggi sejak 20 September lalu.

Harga emas spot tersebut telah mengalami peningkatan sebesar 8.5 persen sepanjang kuartal ketiga lalu. Peningkatan kuartalan harga emas ini merupakan yang pertama kalinya sejak kuartal ketiga tahun 2012 lalu.

Analisa emas Vibiz Research dari Vibiz Consulting memperkirakan bahwa harga emas spot LLG pada perdagangan hari ini akan mengalami pergerakan yang cenderung menguat, meskipun terbatas. Harga komoditas tersebut hari ini mengalami pergerakan pada kisaran 1325 – 1345 dollar per troy ons.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar